Bagaimana Cara Menjelaskan Isi Teks Deskripsi dan Berilah Contohnya!
paket-wisatabromo.com-Bagaimana cara menjelaskan isi teks deskripsi dan berilah contohnya! Jawaban yang tepat sebagai berikut.
Bagaimana Cara Menjelaskan Isi Teks Deskripsi dan Berilah Contohnya!
Cara Menjelaskan Isi Teks Deskripsi dan Berilah Contohnya!
Berikut ini adalah cara menjelaskan isi teks deskripsi dan contohnya.
Cara Menjelaskan Isi Teks Deskripsi
Berikut ini adalah cara menjelaskan isi teks deskripsi
1. Identifikasi informasi penting pada setiap paragraf teks deskripsi.
2. Berdasarkan informasi penting tersebut, buatlah pemetaan isi teks deskripsi tersebut.
3. Jelaskan secara lisan kepada peserta didik lain mengenai isi teks deskripsi tersebut dengan bantuan hasil pemetaan isi.
4. Perhatikan suara, kejelasan ucapan, kelancaran berbicara, aksentuasi, dan intonasi pada saat kamu menjelaskan isi teks deskripsi.
5. Sampaikanlah penjelasan isi teks desakripsimu secara urut dengan penuh percaya diri.
6. Boleh juga cara menjelaskan isi teks deskripsi dengan bantuan media gambar, atau media lainnya yang bertujuan untuk menjelaskan isi teks deskripsi dengan sejelas dan segamblang-gamblangnya.
Contoh Teks Deskripsi dan penjelasan isinya
Perpustakaan sekolahku merupakan teks deskripsi dalam buku Marbi Mahir Berbahasa Indonesia untuk SMP MTs kelas VII. Coba kamu cermati, ya.b
Perpustakaan Sekolahku
Perpustakaan memiliki peran yang sangat penting dalam meningkatkan budaya baca di kalangan pelajar. Dengan banyak membaca, peserta didik akan memiliki kekayaan informasi dan ilmu pengetahuan yang sangat mahal harganya.Tidak berlebihan kalau ada yang mengatakan bahwa perpustakaan merupakan jantung ilmu pengetahuan. Sungguh menyenangkan ketika aku bisa menempuh pendidikan di sekolah yang memiliki fasilitas perpustakaan bagus dan lengkap.
Perpustakaan sekolahku lumayan besar. Luasnya sekitar 10x30m2 dan memiliki dua lantai. Di dalam perpustakaan, terdapat rak-rak buku yang disusun rapi menurut jenis buku. Dalam rak-rak tersebut tersimpan ratusan bahkan ribuan buku. Pada bagian depan barisan rak-rak buku, terdapat barisan kursi dan meja belajar yang biasa digunakan oleh pengunjung untuk membaca atau mengerjakan tugas-tugas mereka. Perpustakaan sekolahku juga dilengkapi dengan pendingin udara sehingga para pengunjung merasa nyaman untuk berlama-lama di dalam ruang perpustakaan. Di sana juga terdapat tiga buah komputer yang bisa digunakan untuk mencari buku-buku yang diinginkan sehingga pengunjung bisa mencari buku-buku yang diinginkan sehingga pengunjung bisa dengan menemukannya.
Di lantai dua juga tak kalah luasnya. Lantai dua ini biasa digunakan oleh para siswa untuk berdiskusi dan mengerjakan tugas karena dilengkapi dengan wifi sehingga merekabisa berselancar di dunia maya dengan sangat mudah dan cepat.
Selain luas dan nyaman, perpustakaan sekolahku juga dilengkapi dengan keramahtamahan penjaganya. Ada sekitar 15 penjaga yang siap membantu para pengunjung. Itulah perpustakaan sekolahku, aku sangat bersyukur bisa belajar di sekolah yang memiliki perpustakaan yang luar biasa ini.
Nah, apa yang harus kamu lakukan agar dapat menjelaskan isi teks deskripsi di atas? Tentu saja, pertama kali kamu harus menentukan informasi penting pada stiap paragraf.
Kamu tahu bahwa teks deskripsi di atas terdiri atas empat paragraf. Setiap paragraf tentunya memiliki informasi penting dan informasi penjelas dari setiap paragraf.
Baiklah, kamu tentu saja ingin mengetahui informasi penting dalam setiap paragraf beserta informasi penjelasnya.
1. Paragraf 1
Informasi pentingnya adalah Perpustakaan memiliki peran yang sangat penting.
Informasi penjelasnya antara lain :
a. meningkatkan budaya baca
b. menambah kekayaan informasi para siswa
c. perpustakaan merupakan jantung ilmu pengetahuan
d. menyenangkan jika menempuh pendidikan di sekolah yang memiliki perpustakaan yang bagus dan lengkap.
2. Paragraf 2
Informasi pentingnya adalah gambaran rinci mengenai perpustakaan sekolah
Informasi penjelasnya adalah:
a. ukuran perpustakaan besar 10x30m2
b. memiliki dua lantai
c. rak-rak buku tersusun rapi
d. rak-rak buku tersimpan ratusan dan ribuan buku
e. terdapat meja kursi buat pengunjung
f. dilengkapi pendingin udara
g. terdapat tiga buah komputer
3. Paragraf 3
Informasi pentingnya, yaitu gambaran isi lantai 2
Informasi penjelasnya antara lain :
a. Digunakan sebagai tempat berdiskusi dan mengerjakan tugas
b. Dilengkapi dengan wifi
4. Paragraf 4
Informasi pentingnya adalah Penjaga yang ramah
Informasi penjelasnya adalah:
a. jumlah penjaga perpustakaan
b. rasa syukur bisa bersekolah yang memiliki perpustakaan yang luar biasa.
Baca:
- Sebutkan 5 Informasi dalam Teks Deskripsi “Pantan Terong” pada Buku Bahasa Indonesia Kelas 7 Sekolah Penggerak!
- Sebutkan Jenis Kalimat Perintah dalam Teks Prosedur di Era Pandemi!
- Berilah Contoh Mengidentifikasi Informasi Teks Deskripsi yang Tepat!
Demikianlah jawaban yang tepat atas pertanyaan mengenai bagaimana cara menjelaskan isi teks deskripsi dan berilah contohnya! Semoga bermanfaat.