Contoh Soal Seleksi Guru Berprestasi dan Kunci Jawaban Tahun 2020

Contoh Soal Seleksi Guru Berprestasi dan Kunci Jawaban Tahun 2020

paket-wisatabromo.com – Pemilihan Guru berprestasi selalu dilaksanakan setiap tahun. pada tahun ini meskipun masa pandemi, kegiatan tersebut tetap berlangsung. Tentunya dengan memperhatikan protokol Kesehatan.

Kegiatan pemilihan guru berprestasi merupakan salah satu bentuk upaya untuk memberikan penghargaan yang diberikan kepada guru.

Selanjutnya, Pemilihan Guru Berprestasi dilaksanakan secara berjenjang, mulai dari tingkat satuan pendidikan, Kabupaten/Kota, tingkat Provinsi, hingga tingkat nasional.

Pemilihan Guru Berprestasi diselenggarakan sebagai upaya untuk meningkatkan kompetensi dan menumbuhkan keteladanan guru di Indonesia.

Peningkatan kompetensi ini diharapkan akan berdampak positif terhadap karier guru dan mutu pendidikan secara nasional.

Program Seleksi Guru Berprestasi merupakan salah satu bentuk implementasi Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen dan Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2017 tentang Guru.

Contoh Soal Seleksi Guru Berprestasi

Latar Belakang Kegiatan

Guru merupakan tenaga pendidik profesional dengan tugas utama mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan, melatih, menilai, dan mengevaluasi peserta didik.

Di dalam melaksanakan tugasnya, guru harus memiliki sejumlah kompetensi yang dapat diandalkan, sehingga menjadi teladan bagi peserta didik. Dan Kompetensi tersebut, meliputi kompetensi profesional, kompetensi pedagogik. kompetensi kepribadian, dan kompetensi sosial.

Kompetensi profesional adalah kemampuan penguasaan materi pembelajaran secara luas dan mendalam yang memungkinkan guru dapat membimbing peserta didik sesuai standar kompetensi yang ditetapkan dalam Standar Nasional Pendidikan.

Kompetensi pedagogik merupakan kemampuan mengelola pembelajaran peserta didik yang meliputi pemahaman terhadap karakteristik peserta didik, perencanaan dan pelaksanaan pembelajaran, evaluasi hasil belajar, dan pengembangan peserta didik untuk mengaktualisasikan potensinya.

Contoh Soal Seleksi Guru Berprestasi

Kompetensi kepribadian adalah kemampuan personal berupa kepribadian yang mantap, stabil, dewasa, arif, dan berwibawa, teladan bagi peserta didik masyarakat, dan berakhlak mulia.

Kompetensi sosial adalah kemampuan guru sebagai bagian dari masyarakat dalam berkomunikasi dan bergaul secara efektif dengan peserta didik, sesama pendidik, tenaga kependidikan, orangtua/wali peserta didik, dan masyarakat sekitar.

Contoh Soal Seleksi Guru Berprestasi

Tujuan Kegiatan

Seleksi Guru Berprestasi bertujuan sebagai berikut.

Mengangkat derajat guru sebagai profesi yang terhormat dan bermartabat.

Meningkatkan motivasi dan profesionalisme guru dalam menjalankan tugasnya.

Meningkatkan kompetensi guru melalui kompetisi secara sehat dengan pemberian penghargaan di bidang pendidikan.

Membangun komitmen guru dalam rangka meningkatkan mutu pembelajaran menuju standar nasional pendidikan.

Membangun keteladanan guru terhadap peserta didik dan sesama guru dalam menghadapi abad ke-21 dan revolusi industri 4.0.

Manfaat Kegiatan

Manfaat kegiatan Pemilihan Guru Berprestasi adalah sebagai berikut.

Memotivasi guru untuk meningkatkan kinerja, keteladanan, dedikasi, dan loyalitas demi tercapainya tujuan pendidikan yang semakin berkualitas.

Meningkatkan harkat, martabat citra, dan profesionalisme guru.

Menumbuhkan kreativitas dan inovasi guru dalam meningkatkan kualitas pembelajaran sesuai tuntutan perubahan jaman di era revolusi industri 4.0.

Menjalin interaksi antarguru untuk saling tukar pengalaman dalam mendidik peserta didik.

Memupuk rasa persatuan dan kesatuan bangsa melalui jalur pendidikan.

Contoh Soal Seleksi Guru Berprestasi

Prinsip Penyelenggaraan

Prinsip penyelenggaraan seleksi Guru Berprestasi adalah sebagai berikut.

  1. Kompetitif

Pelaksanaan Pemilihan Guru Berprestasi berdasarkan persaingan yang sehat di semua jenjang, bukan berdasarkan penunjukan atau pemerataan.

  1. Objektif

Pemilihan Guru Berprestasi mengacu pada proses penilaian dan penetapan predikat guru di sekolah dasar berprestasi pada tiap tingkatan, dilaksanakan secara adil, tidak diskriminatif, dan memenuhi standar penilaian yang ditetapkan.

  1. Transparan

Pemilihan Guru Berprestasi mengacu pada proses yang memberikan peluang kepada semua pemangku kepentingan untuk memperoleh akses informasi mengenai penilaian dan penetapan predikat guru sekolah dasar berprestasi pada semua tingkatan.

  1. Akuntabel

Pemilihan Guru Berprestasi mengacu pada proses penilaian dan penetapan predikat Guru SD Berprestasi pada semua tingkatan yang dapat dipertanggungjawabkan kepada semua pemangku kepentingan pendidikan, baik secara akademik maupun administratif.

Hasil yang Diharapkan

Hasil yang diharapkan dari pemilihan guru berprestasi adalah sebagai berikut.

Terpilihnya guru berprestasi tingkat satuan pendidikan, Kabupaten/kota, provinsi, dan tingkat nasional.

Meningkatnya mutu guru, sehingga dapat mencapai tujuan pendidikan nasional.

Meningkatnya penghargaan dan pengakuan terhadap guru berprestasi.

Baca: Rencana Penerimaan CPNS Tahun 2021, Bersiaplah dari Sekarang

Sasaran Peserta

Seleksi Guru Berprestasi Tingkat Nasional diikuti oleh 34 peserta yang mewakili 34 provinsi (1 peserta mewakili 1 provinsi)

Berikut dibagikan contoh soal Seleksi Guru Berprestasi tahun 2020 dan kunci jawabannya. Contoh soal ini terdiri dari soal pedagogik, soal kepribadian, dan soal model pembelajaran.

Soal dalam format pdf dan berbentuk pilihan ganda dengan lima alternatif jawaban. Soal berjumlahn 80 butir dan sudah dilengkapi dengan kunci jawabannya.

Silakan unduh contoh soal Seleksi Guru Berprestasi Tahun 2020 pada tautan yang tersedia di bawah ini.

Contoh Soal Seleksi Gurpres 2020 – Unduh

Demikian contoh soal seleksi Guru Berprestasi Tahun 2020. Semoga bermanfaat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *