Soal Latihan Tes PPPK Guru IPS SMP Tahun 2021 yang Tepat
paket-wisatabromo.com-Soal Latihan Tes PPPK Guru IPS SMP Tahun 2021 yang Tepat berikut ini, admin bermaksud membagikannya kepada para calon peserta tes PPPK bidang studi IPS.
Kemudian, Soal ini berfungsi untuk menjemput rencana Pemerintah yang akan melaksanakan rekrutmen ASN dan PPPK guru pada tahun 2021.
Harapannya para calon peserta tes dapat memanfaatkan Berikut ini admin bermaksud membagikan Soal Latihan Tes PPPK Guru IPS SMP Tahun 2021 yang Tepat ini sebagai bahan belajar dalam rangkap mempersiapkan diri bertarung dengan peserta tes lainnya.
Untuk memudahkan belajar, tentu saja kunci jawaban sudah tampil untuk melengkapi penampilan Soal Latihan Tes PPPK Guru IPS SMP Tahun 2021 yang Tepat.
Selanjutnya, Soal ini dapat menjadi gambaran bentuk soal dan referensi belajar calon peserta ujian tes guru PPPK tahun 2021.
Perlu diketahui bahwa materi soal ujian PPPK tahun 2021 berbeda dengan soal untuk ujian Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS). Hal ini disebabkan karena dalam ujian tes PPPK tidak ada tes kompetensi dasar, hanya tes kompetensi bidang/teknis.
Pemerintah pada tahun 2021 mendatang berencana untuk melakukan tes guru Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).
Oleh karena itu, Pemerintah akan menyeleksi guru PPPK tahun 2021 pada guru honorer yang terdaftar di Data Pokok Pendidikan (Dapodik) dan memenuhi persyaratan yang dibutuhkan.
Rencana pelaksanaan tes guru Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja tahun 2021 ini meliputi beberapa tahapan, mulai dari pengajuan formasi, pendaftaran, ujian tes, penempatan, hingga pemberkasan.
Pendaftaran untuk menjadi guru PPPK tahun 2021 terbuka untuk:
Guru honorer THK-2 sesuai database THK-2 di Badan Kepegawaian Negara;
Guru honorer yang terdaftar dalam Data Pokok Pendidikan per 30 Juni 2020 (tidak harus memiliki NUPTK);
Lulusan Pendidikan Profesi Guru yang saat ini tidak mengajar sebagai guru.
Bagi guru yang saat ini mengajar di sekolah negeri, berlaku ketentuan sebagai berikut.
1. jika tersedia formasi di sekolah tempat yang bersangkutan mengajar, maka akan otomatis didaftarkan di sekolah tersebut.
2. Apabila mengajar di dua sekolah atau lebih, maka akan didaftarkan di sekolah induk.
3. Sedangkan jika tidak tersedia formasi di sekolah tempat yang bersakutan mengajar, maka yang bersangkutan dapat mendaftar di sekolah lain.
Bagi guru swasta atau lulusan PPG yang saat ini tidak mengajar di sekolah negeri, dapat memilih mendaftar di sekolah negeri sesuai ketersediaan formasi.
Pendaftaran dilakukan melalui Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SSCASN) Badan Kepegawaian Negara. Setiap peserta mendaftar di awal tahun 2021, dan diberikan kesempatan mengikuti ujian tes hingga tiga kali
Materi Ujian Seleksi PPPK Tahun 2021
Materi ujian tes guru PPPK tahun 2021 terdiri atas beberapa tipe soal sebagai berikut.
Pertama, Kompetensi Bidang/Teknis
Kompetensi Bidang/Teknis adalah pengetahuan, keterampilan, sikap atau perilaku yang dapat diamati, diukur, dan dikembangkan terkait dengan bidang teknis jabatan.
Kedua, Tes Bakat Skolastik
Tes Bakat Skolastik adalah tes yang mengukur kemampuan potensial umum yang dirancang untuk memprediksi kemampuan seseorang jika diberikan kesempatan untuk melanjutkan belajar ke jenjang yang lebih tinggi atau pada situasi yang baru.
Ketiga, Kompetensi Manajerial
Kompetensi Manajerial adalah pengetahuan, keterampilan, sikap atau perilaku yang dapat diamati, diukur, dan dikembangkan untuk memimpin dan mengelola organisasi.
Keempat Kompetensi Sosio Kultural
Kompetensi Sosial Kultural adalah pengetahuan, keterampilan, sikap atau perilaku yang dapat diamati, diukur, dan dikembangkan terkait pengalaman berinteraksi dengan masyarakat majemuk.
Kelima Pertanyaan Wawancara
Wawancara adalah tanya jawab antara dua pihak, yaitu pewawancara dan narasumber untuk memperoleh suatu data tentang suatu hal.
Jadi, materi ujian tes guru PPPK tahun 2021 ada lima, yaitu tes kompetensi bidang/teknis, tes bakat skolastik, kompetensi, manajerial, sosio kultural, dan wawancara.
Rencana jadwal pelaksanaan ujian tes Guru PPPK tahun 2021 adalah sebagai berikut.
1. Pendaftaran : bulan Januari 2021
2. Materi pembelajaran dapat diakses : bulan Februari 2021
3. Ujian tes untuk guru TK, SD, SMP, dan SLB : bulan Mei 2021
4. Ujian tes untuk guru SMA, dan SMK : bulan Juni 2021
5. Ujian tes kesempatan kedua : bulan September 2021
6. Ujian tes kesempatan ketiga : bulan Desember 2021
Soal Latihan Tes PPPK Guru IPS SMP Tahun 2021 yang Tepat
1. Sesuai dengan Standar Proses Pendidikan dalam Kurikulum 2013, salah satu prinsip pembelajaran yang harus diterapkan guru dalam IPS adalah “ dari peserta didik diberi tahu menjadi peserta didik mecari tahu “ Bedasarkan prinsip ini, maka pendekatan pembelajaran yang barus digunakan guru IPS adalah …
A. Deduktif
B. Induktif
C. Reflektif
D. Edukatif
E. Prespektif
Kunci : B
2. Dalam pembelajaran IPS, peserta didik diharapkan dapat membangun sendiri pengetahuannya, mencari makna sendiri, mencari tahu tentang yang dipelajarinya dan menyimpulkan konsep dan ide baru dengan pengetahuan yang sudah ada dalam dirinya.. Sesuai dengan prinsip “ dari peserta didik diberi tahu menjadi peserta didik mencari tahu” teori belajar yang paling sesuai untuk digunakan dalam pembelajaran IPS adalah ….
A. Behaviorisme
B. Positivisme
C. Konstruktivisme
D. Gestal
E. Stimulus respons
Kunci : C
3. Kebanyakan masalah dan pengalaman (termasuk pengalaman belajar) bersifat interdisipliner, sehingga untuk memahami, mempelajari dan memecahkannya diperlukan multi-skills. Sesuai kurikulum 2013, materi pembelajaran IPS mencakup berbagai konsep secara komprehensip, seyogyanya penyajian diorganisasikan dengan menggunakan prinsip dan pendekatan…..
A. Parsial
B. Disiplin
C. Terpadu
D. Terpisah
E. Komprehensif
Kunci : C
4. Berikut ini merupakan contoh alat/media pembelajaran IPS berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) ,kecuali….
A. Video pembelajaran
B. Film documenter
C. Overhead Projector
D. Close Circuit Television
E. Computer Assisted Instruction
Kunci : C
5. Prosedur/langkah awal dalam pengembangan/pemanfaatan teknologi dalam pembelajaran IPS adalah…..
A. Merumuskan kompetensi hasil belajar
B. Merumuskan indikator hasil belajar
C. Merumuskan materi pelajaran secara terinci
D. Menganalisis kebutuhan dan karakteristik siswa
E. Menulis naskah media pembelajaran
Kunci : D
6. Permendikbud Nomor 20 tahun 2016 pada esensinya berisikan tentang….
A. Standar Kompetensi Lulusan (SKL)
B. Standar Kompetensi dan Kompetensi Dasar
C. Kompetensi Inti dan Kompetensi Dasar
D. Standar Proses Pendidikan
E. Standar Penilaian Pendidikan
Kunci : A
7. Berikut ini merupakan kaitan Permendikbud No.20 tahun 2016 dengan Permendikbud Nomor 22 tahun 2016
A. Standar Penilaian diperlukan uantuk mencapai Standar Kompetensi Lulusan
B. Standar Proses diperlukan untuk mencapai Standar Kompetensi Lulusan
C. Standar Penilaian diperlukan untuk menilai Standar Proses Pembelajaran
D. Kompetensi Inti dan Kompetensi Dasar dijabarkan dalam Standar Kompetensi Lulusan
E. Standar Kompetensi dan Kompetensi Dasar merupakan jabaran dari Standar Kompetensi Lulusan
Kunci : B
8. Berikut ini merupakan fungsi Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK) dalam sistem pembelajaran, kecuali….
A. Pedoman dalam mengembangkan materi pembelajaran
B. Pedoman dalam mendesain kegiatan pembelajaran
C. Pedoman dalam merancang penilaian
D. Pedoman dalam menjabarkan kompetensi dasar
E. Pedoman dalam mengembangkan bahan ajar
Kunci : D
9. Berikut ini merupakan hubungan antara berbagai komponen sistem pembelajaran (kompetensi , materi, proses/kegiatan, media , dan penilaian), kecuali…..
A. Materi pembelajaran dirancang sesuai dengan kompetensi dasar mata pelajaran
B. Kegiatan pembelajaran dirancang berdasarkan materi pembelajaran
C. Penilaian disusun berdasarkan indikator pencapaian kompetensi
D. Media pembelajaran dirancang berdasarkan materi pembelajaran dan pengalaman belajar peserta didik.
E. Rancangan penilaian disesuaikan dengan materi yang telah dikembangkan
Kunci : E
10. Dalam kurikulum 2013, proses pembelajaran diharuskan menggunakan pendekatan saintifik. Pendekatan ini harus tertulis pada Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) IPS. Berikut ini merupakan proses pembelajaran dengan menggunakan pendekatan saintifik, kecuali…
A. Mengamati
B. Mengumpulkan informasi
C. Mengasosiasi
D. Mengkomunikasikan
E. Mengevaluasi
Kunci : E
Soal Latihan Tes PPPK Guru IPS SMP Tahun 2021 yang Tepat selengkapnya dapat diunduh pada link di bawah ini.
Soal Latihan Tes PPPK Guru IPS SMP Tahun 2021 yang Tepat (Unduh).
Baca: Soal Latihan Tes PPPK Tahun 2021 Guru Ekonomi IPS SMP SMA SMK
Demikianlah Soal Latihan Tes PPPK Guru IPS SMP Tahun 2021 yang Tepat. Semoga bermanfaat.