Soal Ulangan Harian Materi Teks Deskripsi Kelas 7 Semester 1 2021/2022
paket-wisatabromo.com – Soal Ulangan Harian Materi Teks Deskripsi Kelas 7 Semester 1 2021/2022 akan dibagikan pada kesempatan kali ini.
Untuk kamu yang masih duduk di kelas 7 SMP MTS, saat ini sudah mulai ada kegiatan ulangan-ulangan.
Nah, soal-soal yang berkaitan dengan materi teks deskripsi ini dapat kamu gunakan sebagai latihan sehingga kamu bisa paham benar mengenai materi ini.
Soal Ulangan Harian Materi Teks Deskripsi Kelas 7 Semester 1 2021/2022 ini disusun untuk setiap tema.
Soal ini disusun untuk mengukur pencapaian kemampuan peserta didik berkaitan dengan teks deskripsi. Berdasarkan kurikulum 2013 bahwa teks deskripsi merupakan teks pertama yang wajib dikuasai peserta didik kelas SMP MTs 7.
Agar kamu dapat mengukur kemampuanmu mengenai materi teks deskripsi, sebaiknya kamu mempelajari Soal Ulangan Harian Materi Teks Deskripsi Kelas 7 Semester 1 2021/2022.
Soal Ulangan Harian Materi Teks Deskripsi Kelas 7 Semester 1 2021/2022
Seperti diketahui bahwa penilaian pendidikan berdasarkan Permendikbud Nomor 53 tahun 2015 pada pendidikan dasar dan pendidikan menengah terdiri atas tiga, yaitu penilaian hasil belajar oleh pendidik, penilaian hasil belajar oleh satuan pendidikan, dan penilaian hasil belajar oleh Pemerintah.
Pada kesempatan kali ini disajikan soal-soal materi teks deskripsi yang berkaitan dengan penilaian hasil belajar yang dilakukan oleh pendidik. Hal ini karena soal-soal yang tersusun difungsikan sebagai ulangan harian yang mengukur empat kompetensi dasar.
Sedangkan aspek penilaian pada penilaian hasil belajar peserta didik menurut Permendikbud Nomor 53 tahun 2015 meliputi tiga aspek, yaitu aspek sikap, pengetahuan, dan keterampilan.
Untuk ulangan harian materi teks deskripsi kali ini disajikan untuk mengukur aspek pengetahuan dan keterampilan peserta didik, khususnya peserta didik kelas 7 semester 1.
Selanjutnya, aspek pengetahuan dalam kurikulum 2013 diberi kode 3 dan aspek keterampilan berkode 4. Kode 3 itu berupa memahami pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural) berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan kejadian tampak mata
Sedangkan kode 4 berupa mencoba, mengolah, dan menyaji dalam ranah konkret (menggunakan, mengurai, merangkai, memodifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca, menghitung, menggambar, dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di sekolah dan sumber lain yang sama dalam sudut pandang/teori.
untuk Soal Ulangan Harian Materi Teks Deskripsi ini disusun untuk setiap tema. Soal ini disusun berdasarkan kompetensi dasar berkaitan dengan teks deskripsi berdasarkan aspek pengetahuan dan keterampilan.
Berikut ini adalah kompetensi dasar berkaitan dengan teks deskripsi berdasarkan Kurikulum 2013. Keempat kompetensi dasar tersebut yaitu tersaji di bawah ini.
1. Mengidentifikasi informasi dalam teks deskripsi tentang objek (sekolah, tempat wisata, tempat bersejarah, dan atau suasana pentas seni daerah) yang didengar dan dibaca.
2. Menjelaskan isi teks deskripsi objek (tempat wisata, tempat bersejarah, pentas seni daerah, kain tradisional, dll) yang didengar dan dibaca secara lisan, tulis, dan visual.
3. Menelaah struktur dan kebahasaan dari teks deskripsi tentang objek (sekolah, tempat wisata, tempat bersejarah, dan⁄atau suasana pentas seni daerah) yang didengar dan dibaca.
4. Menyajikan data, gagasan, kesan dalam bentuk teks deskripsi tentang objek (sekolah, tempat wisata, tempat bersejarah, dan⁄atau suasana pentas seni daerah) secara tulis dan lisan dengan memperhatikan struktur, kebahasaan baik secara lisan maupun tulis.
Untuk kompetensi dasar nomor 1 dan 3 merupakan kompetensi yang berkaitan dengan pengetahuan. Sedangkan kompetensi dasar nomor 2 dan 4 merupakan kompetensi yang berkaitan dengan keterampilan.
Bahan atau materi penyusunan soal teks deskripsi berkaitan dengan kompetensi dasar nomor 1 dan 3, yaitu pengertian teks deskripsi, ciri tujuan, ciri isi, ciri bahasa. Selain itu, bagian atau struktur teks deskripsi dan kaidah bahasa dalam teks deskripsi.
Contoh soal
Dari balik tirai hujan sore hari, pohon-pohon kelapa di seberang lembah itu segar dan penuh daya hidup. Pelepah-pelepah yang kuyup tergerai dan jatuh di belahan punggung. Batang-batang yang ramping dan meliuk-liuk oleh embusan angin melengang tenang dan penuh pesona. Ketika angin tiba-tiba bertiup lebih kencang, pelepah-pelepah itu serempak terjulur satu arah, seperti tangan-tangan penari yang mengikuti irama hujan.
1. Objek yang dideskripsikan dalam teks di atas adalah ….
- lembah
pohon kelapa
- suasana sore hari
- embusan angin
2. Contoh penggunaan kata yang mengungkapkan suatu kesan adalah ….
- sore
- pelepah
segar
- ketika
Bahan atau materi penyusunan soal teks deskripsi berkaitan dengan kompetensi dasar nomor 2 dan 4, yaitu menjelaskan isi teks deskripsi yang tersedia, melanjutkan teks deskripsi rumpang, dan menulis teks deskipsi.
Contoh soal
1. Pagi hari, mentari sudah menyemburatkan warna kuning keemasan. Lama-lamaan, warna itu semakin memutih dihiasi awan beranak. Tidak seperti kemarin, pesona pagi itu menjadikan hari kian bergairah. Tambah siang, suasana lebih hangat. Pertanda bahagiakah? Tentu, aku berharap semoga mentari indah itu tetap ada dan aku bisa mewujudkan pertunangan sore nanti benar-benar menjadi nyata.
Teks tersebut dikembangkan dengan pola ….
A. spasial
B. kronologis
C. tematis
D. kausalitas
2. Perhatikan kalimat-kalimat di bawah ini!
(a). Ada pula yang berulat.
(b). Keadaanya begitu kurus.
(c). Pohon-pohonan itu meranggas.
(d). Beberapa di antara pepohonan itu bahkan ada yang mati.
(e). Jangankan berbunga, daun-daunnya pun hampir tidak ada.
(f). Beberapa pohon tanaman hias di halaman rumahku tidak mau berbunga.
Susunan kalimat yang benar sehingga menghasilkan teks deskripsi yang padu adalah ….
- (c)-(a)-(b)-(d)-(e)-(f)
- (c)-(b)-(a)-(d)-(f)-(e)
(f)-(e)-(d)-(c)-(a)-(b)
- (f)-(e)-(a)-(c)-(b)-(d)
3. Perhatikan teks berikut ini!
Kalau beberapa tahun yang lalu, tuan dating ke kota kelahiranku dengan menumpang bus, tuan akan berhenti di dekat pasar. Melangkahlah menyusuri jalan raya ke barat maka kira-kira sekilometer dari pasar akan sampailah tuan di jalan kampungku. Pada simpang kecil ke kanan, simpang yang kelima, membeloklah ke jalan sempit itu. Dan di ujung jalan itu nanti akan tuan temui sebuah surau tua, di depannya ada kolam ikan yang airnya mengalir melalui empat buah pancuran mandi.
Aspek penggambaran yang dapat ditambahkan pada teks itu sehingga timbul kesan memesona adalah ….
A. kondisi jalan yang berkelok-kelok
B. suasana alam yang menyejukkan
C. cuaca yang sering turun hujan
D. penduduk yang sibuk dengan bertani
Itulah contoh soal teks deskripsi berkaitan dengan aspek pengetahuan dan keterampilan, baik berkaitan dengan kompetensi dasar 1dan 3, maupun berkaitan dengan kompetensi dasar 2 dan 4.
Selanjutnya, soal-soal teks deskripsi yang disusun pada kesempatan ini berbentuk pilihan ganda dengan empat pilihan jawaban.
Sedangkan jumlah soal semuanya ada 25 butir soal. Keduapuluhlima soal tersebut semuanya memiliki skor empat. Jadi, total skor 100. jumlah perolehan skor sama dengan perolehan nilai peserta didik.
Kamu jangan khawatir ya, soal yang disajikan sudah dilengkapi dengan kunci jawaban. Namun, agar kamu tahu kemampuanmu mengenai teks deskripsi, kerjakan lebih dahulu tanpa melihat kunci jawaban.
Nah, setelah mengerjakan nomor soal 1 s.d. 25, baru kamu mencocokkan jawabanmu dengan kunci jawaban. Di situ kamu akan tahu berapa perolehan skor kamu.
Soal Ulangan Harian Materi Teks Deskripsi Kelas 7 Semester 1 2021/2022 selengkapnya dapat diperolah pada link (Unduh).
Baca:
1. Soal UAS/PAS Semester 1 Bahasa Indonesia SMP MTs Kelas 7
2. Soal Ulangan Harian Materi Teks Cerita Fantasi Kelas 7 Semester 1 21/22
3. Soal UAS PAT Mata Pelajaran Bahasa Indonesia SMP MTs Kelas 7
4. Soal-Soal Uji Kompetensi Jenis Teks Berita Kelas 8 Semester 1 SMP MTs
Demikianlah penyajian Soal Ulangan Harian Materi Teks Deskripsi Kelas 7 Semester 1 2021/2022. Selamat belajar, semoga sukses.